Tagar #PioliOut Trending, Fans Milan Kesal dengan Sang Pelatih dan Minta Mundur!

Tagar #PioliOut menjadi trending di X.com setelah AC Milan telan kekalahan pahit di kandang, dibantai oleh Dortmund 3-1 di UCL laga ke-5. (Dok. BeritainBola/AC Milan)
BERITAINBOLA.COM – Pada Rabu (29/11/2023) dini hari WIB, Milan menjalani pertandingan sengit melawan Borussia Dortmund di San Siro. Meskipun Rossoneri membawa modal positif setelah berhasil mengalahkan PSG pada matchday sebelumnya, namun hasil yang kurang memuaskan membuat tagar #PioliOut menjadi trending di berbagai platform media sosial X.
Milan Dikalahkan Dortmund
Milan mengalami kekalahan telak dengan skor 1-3 dari Dortmund. Meski Samuel Chukwueze berhasil mencetak gol penyama kedudukan, namun Dortmund membalas dengan dua gol dari Jamie Bynoe-Gittens dan Karim Adeyemi di babak kedua. Hasil ini membuat Milan terpuruk di peringkat terbawah Grup F Liga Champions.
Kekecewaan Fans
Beberapa fans mengekspresikan kekecewaan mereka terhadap pelatih Milan, Stefano Pioli, dengan menggunakan tagar #PioliOut. Salah satunya, akun @Mdk942 menulis, “Hal yang paling membuatku marah adalah jawaban-jawaban arogan terhadap setiap pertanyaan yang dianggapnya tidak nyaman. Kemungkinan besar dia juga sadar akan keterbatasannya dan, karena tidak mampu memahaminya, merasa kesal dengan bukti-bukti yang diberikan. Kasihan kami… #PioliOut.”
Akun lainnya, @restoebumii_, menunjukkan keputusasaan, “Jika ini berlangsung lebih lama maka akan membuat kami menyesali kejuaraan yang kami menangkan! Anda telah merobek hati kami! Sudah saatnya #PioliOut.”
Pioli Out
Sejumlah fans bahkan mengusulkan pergantian pelatih, dengan menyebut nama Massimo Ambrosini, “Beberapa fans minta Abate yang melatih tim Primavera gantikan posisi Pioli. Kesalahan lainnya yang dilakukan Pioli, memasukkan Krunic ke CB adalah keputusan bodoh..!! Apalagi dia masih punya Bartesaghi yang bisa bermain di posisi CB di bangku cadangan… #PioliOut” ujar akun @MilanWorld2.
Tak hanya itu, tagar ini juga menjadi wadah bagi fans untuk menyampaikan harapan mereka terhadap pelatih baru. Akun @Jemsbray menyampaikan harapannya, “Dan saya berharap untuk pelatih baru, Pioli lebih baik keluar dari Milan 😡 #PioliOut @acmilan.”
Tanggapan Pioli
Sementara itu, Pioli sendiri memberikan tanggapannya pasca pertandingan.
“Kami punya banyak pemain cedera di departemen yang sama. Kami bekerja sebaik mungkin untuk mencoba mengatasi momen yang sangat sulit ini,” ungkapnya ke Sky Sport.
Pioli berdalih anak asuhnya yang tak memanfatkan peluang emas di laga.
“Kualitasnya berkurang, bukan karena kami tidak menciptakan peluang, tapi karena kami tidak memanfaatkan peluang. Kami lebih menyukai tim yang kejam dalam serangan balik. Kami perlu bertahan lebih baik pada gol kedua, di mana kami mempunyai keunggulan numerik,” tambah dia.
(da)
Lihat berita lainnya di YouTube Beritain Bola! dan Google News