FIFA Coret Indonesia dari Status Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Trofi Piala Dunia U-20. (Foto: Dok. FIFA)
BERITAINBOLA.COM – Dalam pertemuan hari ini Rabu (29/3), antara Presiden FIFA Gianni Infantino dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir, FIFA memutuskan untuk mencoret Indonesia dari status tuan rumah Piala Dunia U-20 FIFA 2023 ™️.
Piala Dunia U-20 Batal
Penunjukan tuan rumah baru akan segera diumumkan, karena jadwal kompetisi masih harus dipatuhi. Kemungkinan PSSI akan menerima sanksi, namun keputusan ini akan diambil nanti.
Meskipun keputusan ini diambil, FIFA tetap berkomitmen untuk mendukung PSSI dengan kerja sama yang erat dan dukungan dari pemerintah. Salah satunya komitmen bersama Presiden Joko Widodo dalam proses transformasi sepak bola Indonesia setelah tragedi yang terjadi pada Oktober 2022.
Tim FIFA akan terus memberikan bantuan yang dibutuhkan kepada PSSI di bawah pimpinan Erick Thohir. Presiden FIFA dan Presiden PSSI dalam waktu dekat ini akan mengadakan pertemuan membahas kelanjutan status Indonesia sebagai tuan rumah.
Kendati demikian, turnamen ini tetap akan diadakan sesuai jadwal sebelumnya yakni pada 20 Mei – 11 Juni mendatang.
Sebagai informasi, Piala Dunia U-20 digelar setiap dua tahun sekali. Pesertanya adalah tim nasional sepak bola pria dengan komposisi pemain yang berusia di bawah 20 tahun.
Sejarah dan Trofi Terbanyak
Turnamen tersebut diselenggarakan oleh FIFA dan pertama kali diadakan pada tahun 1977.
Piala Dunia U-20 dianggap sebagai salah satu kompetisi sepak bola internasional paling bergengsi untuk pemain muda dan telah menjadi ajang penting untuk melihat bakat-bakat muda di level internasional. Beberapa pemain terkenal seperti Lionel Messi, Diego Maradona, dan Ronaldinho telah berpartisipasi dalam Piala Dunia U-20 sebelum mencapai kesuksesan besar di level senior.
Turnamen ini diikuti oleh 24 tim dari berbagai negara dan terdiri dari babak penyisihan grup, babak gugur, semifinal, dan final. Adapunn negara dengan trofi terbanyak di ajang ini adalah Argentina, yakni sebanyak enam kali.
Edisi terakhir diadakan pada tahun 2019 di Polandia dan dimenangkan oleh tim Ukraina.
Namun, edisi berikutnya yang dijadwalkan pada tahun 2021 di Indonesia telah ditunda hingga 2023 dan Indonesia telah dicoret sebagai tuan rumah oleh FIFA dalam pertemuan antara Presiden FIFA dan Ketua Umum PSSI pada tahun 2023.